Terkait Kematian Mahasiswa di Kamar Kos, Sat Reskrim Polresta Denpasar Periksa 6 Saksi

kabid humas12
Kabid Humas Polda Bali Kombes Pol Jansen Avitus Panjaitan SIK MH. (ist)

DENPASAR  | patrolipost.com – Sambil menunggu hasil otopsi jenazah mahasiswa asal Medan, Aldi Sahilatua Nababan (23), Sat Reskrim Polresta Denpasar memeriksa 6 saksi.

Aldi Sahilatua Nababan, mahasiswa asal Medan, ditemukan meninggal di kamar kos No 10 Gg Kunci, tepatnya di depan Ex Tragia Kelurahan Benoa Kecamatan Kuta Selatan Badung, Bali.

Bacaan Lainnya

“Polresta Denpasar juga sedang menunggu perkembangan hasil otopsi jenazah yang dilakukan di RS Bhayangkara Medan, Rabu 22 November 2023 dari tim dokter forensik,” jelas Kabid Humas Polda Bali Kombes Pol Jansen Avitus Panjaitan SIK MH, Kamis (23/11/2023).

Sementara itu, ke 6 saksi yang diperiksa diantaranya pemilik kamar kos, anak pemilik kos, dua tetangga kos, satu teman korban dan tukang servis kunci.

“Dan gelar perkara akan dilakukan setelah hasil Autopsi dikeluarkan oleh  Rumah sakit Bhayangkara TK II Medan dan rencana akan dilanjutkan dengan konferensi pers,” jelas Kombes Pol Jansen.

Sebelumnya, Aldi Sahilatua Nababan, mahasiswa di kampus Elisabeth Internasional Bali yang berasal dari Medan ditemukan meninggal dunia dengan kondisi mengenaskan di kamar kos-kosan di Nusa Dua, Bali pada Sabtu, 18 November 2023.

Korban ditemukan oleh pemilik kos bernama Nyoman Risup Artana (43). Ia merasa curiga dengan lalat hijau yang memenuhi sekitar kamar korban.

Nyoman Risup berusaha mengetuk pintu kamar kos korban tapi tidak ada respon. Risup juga melihat ada darah keluar dari bawah pintu kamar kos.

Melihat hal tersebut saksi langsung melapor ke Polsek Kuta Selatan dan personel Polsek langsung mengecek ke lokasi, serta membuka pintu kamar kos dengan bantuan tukang kunci, karena pintu terkunci dari dalam. (pp03)

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.