Proses Pergantian Pompa Tuntas, Konsumen PDAM di Kintamani Mulai Terlayani

perbaiki pompa
Petugas melakukan perbaikan pompa di sumber mata air Gamongan II Desa Kayubihi. (ist)

BANGLI | patrolipost.com – Proses pergantian mesin pompa di sumber mata air Gamongan II Desa Kayubihi yang sebelumnya terbakar telah rampung. Pelanggan Perumda Air Minum Tirta Danu Arta (PDAM) pun kembali mendapat suplai air setelah sebelumnya hampir dua pekan lebih tidak teraliri air.

Kasubag Perencanaan Teknis Perumda Air Minum Tirta Danu Arta I Wayan Gunawan menjelaskan, pasca mesin pompa di sumber mata air Gamongan II terbakar praktis beberapa daerah layanan tidak dapat air. Daerah layanan yang terganggu diantaranya Desa Kayubihi, Desa Landih dan sebagian pelanggan di wilayah Desa Suter, Kecamatan Kintamani.

Bacaan Lainnya

”Terbakarnya pompa hampir dua pekan, ribuan pelanggan tidak terlayani,” ujarnya, Minggu (28/1/2024).

Menurut Wayan Gunawan lamanya proses perbaikan karena harus menunggu datangnya pompa pengganti. Pompa pengganti baru datang kemarin (Sabtu) siang dan langsung dipasang. Proses pemasangan butuh waktu karena pompa dipasang di bantaran Sungai Melangit yang miliki medan yang cukup curam.

”Berkat kerja keras tim teknis bersama karyawan lainnya jelang malam proses pemasangan pompa kelar dan dilanjutkan proses uji coba. Astungkara proses berjalan lancar dan air pun sudah bisa mengalir lagi,” ungkap pria asal Desa Kayubihi ini.

Pihaknya menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh pelanggan atas ketidaknyamanan ini. Yang jelas perusahaan akan berusaha secepatnya melakukan perbaikan jika terjadi gangguan.

”Jika kerusakan tergolong parah semisal jaringan pipa tertimbun material longsor tentu butuh waktu untuk perbaikan, namun jika kerusakannya tidak begitu parah paling lama setengah hari saja sudah tertangani,” kata Wayan Gunawan. (750)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.