Peluang Kerja Bagi Tim Medis, Rekrutmen Perawat Dipercepat

Biro Sumber Daya Manusia, Polda Jawa Tengah
Para calon peserta seleksi Bakomsus Bidan dan Perawat Polda Jateng saat mengikuti pengambilan sumpah dan penandatanganan pakta integritas di Mapolda Jateng. (ist)

SEMARANG | patrolipost.com – Seleksi penerimaan Bintara Kompetensi Khusus (Bakomsus) Bidan dan Perawat Tahun 2020, Biro Sumber Daya Manusia Polda Jawa Tengah dipercepat. Langkah ini dilakukan mengingat sekarang Rumah Sakit Polri di seluruh Indonesia memerlukan tenaga medis.

“Mari laksanakan proses seleksi ini dengan cara sebaik-baiknya, sejujur-jujurnya dan seadil-adilnya, jaga netralias dan integritas, dan tetap memegang teguh prinsip bersih, transparan, akuntabel dan humanis,” kata Karo SDM Polda Jateng Kombes Pol Iriansyah.

Pihaknya juga telah memimpin langsung Pengambilan Sumpah dan penandatanganan Pakta Integritas terhadap panitia dan peserta seleksi, di Mapolda Jateng Rabu (8/4/2020). Kegiatan pengambilan sumpah dilaksanakan secara live streaming yang diikuti oleh unsur panitia, pengawas internal maupun eksternal serta perwakilan peserta seleksi sejumlah tiga orang.

”Pendaftar dari Polda Jateng dalam seleksi ini berjumlah 43 orang. Mereka juga akan mengikuti serangkaian tes,” katanya. (305/jpc)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.