Kehilangan Handphone di Wilayah Kuta Utara, WNA Lapor ke Polsek Denpasar Barat

kehilangan hp
WNA kehilangan HP diantar Ka SPKT Polsek Denpasar Barat ke Polsek Kuta Utara. (ist)

DENPASAR | patrolipost.com – Seorang Warga Negara Asing (WNA) bernama Caylan Tayfun Alexej (25) asal Republik Moldova bersama temannya datang ke Polsek Denpasar Barat (Denbar) untuk melaporkan kejadian penjambreta oleh orang tak dikenal yang dialaminya, Rabu (6/12/2023) sekitar pukul 02.30 Wita.

WNA tersebut mengaku ketika sedang mengendarai sepeda motor sewaan bersama temannya melintas di Jalan Raya Kesambi Kecamatan Kuta Utara Kabupaten Badung. Tiba-tiba handphonenya dirampas oleh orang tidak kenal. Atas kejadian itu kemudian ia pun berusaha mencari titik lokasi keberadaan handphonenya melalui i-cloud, yang menunjukkan bahwa posisi terakhir handphonenya berada di Jalan Soputan Denpasar.

Bacaan Lainnya

Menindak lanjuti laporan WNA tersebut KaSPKT Polsek Denpasar Barat Aiptu Wayan Darmika kemudian mengontak Perwira Pengawas (Pawas) Ipda Made Sidemana melalui HT untuk bersama dengan korban WNA tersebut mengecek kepastian lokasi penjambretan tersebut.

Setelah memastikan bahwa lokasi kejadian atau TKP berada di daerah hukum Polsek Kuta Utara, Pawas bersama Padal dan anggota Quick Respon Samapta mengantarkan Caylan Tayfun Alexej ke Polsek Kuta Utara yang kemudian diserahterimakan kepada Aipda I Gusti Arnawa.

Saat dihubungi melalui telepon selulernya Kapolsek Denpasar Barat Komisaris Polisi I Gusti Agung Made Ari Herawan SIK membenarkan bahwa anggotanya telah mengantarkan WNA yang menjadi korban jambret ke Polsek Kuta Utara.

“Menindak lanjuti laporan dari WNA asal Republik Moldova dan mengecek lokasi penjambretan yang berada di wilayah Kecamatan Kuta Utara Kabupaten Badung, anggota kami pun kemudian mengantarkan korban membuat laporan polisi ke Polsek Kuta Utara untuk proses penyidikan lebih lanjut,” tuturnya. (hms)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.