56 Petarung Bakal Naik Ring dalam Laga Summer Flight di GOR Segara Perancak

muay thai
Dua petarung wanita yang akan rurun di Turnamen Muay Thai 2023. (ist)

DENPASAR | patrolipost.com – Summer Fights, turnamen bergengsi dalam dunia Muay Thai, akan kembali digelar di GOR Segara Perancak Tibubeneng mulai 30 Juni hijgga 2 Juli 2023. Sebanyak 56 petarung akan naik ring dalam turnamen itu.

Ketua Muay Thai Indonesia (MI) Kabupaten Badung Marcos Manurung mengatakan, pertandingan musim ini akan menyajikan petarung di kelas amatir.

Bacaan Lainnya

“Summer Fights Amateur ini akan memberikan kesempatan sebesar-besarnya bagi petarung amatir untuk bertanding di atas ring,” kata Marcos Manurung, Kamis (29/6/2023).

Summer Fight tahun ini akan menyajikan 13 pertandingan setiap hari. Pertandingan final berlangsung Minggu, 2 Juli 2023 untuk memperebutkan gelar juara.

Para petarung muda yang akan tampil berasal dari Kabupaten Badung, Klungkung, Karangasem, Gianyar, dan Buleleng. Petarung dari DKI Jakarta juga turut ambil bagian dalam ajang Summer Fights Amatuer ini.

“Pertandingan akan dimulai setiap hari pukul 13.00,” jelasnya.

Sebagai persiapan, panitia dari MI Badung telah melaksanakan weight-in untuk seluruh petarung. Termasuk, pertemuan teknis untuk menjelaskan aturan dan skema pertandingan serta poin yang dapat diperoleh.

Marcos mengatakan, melalui rangkaian acara ini, pihaknya ingin memberikan kesempatan kepada petarung untuk mendapatkan pengalaman dan menguji kemampuan mereka.

“Kami berdedikasi untuk memajukan Muay Thai di Indonesia. Bulan depan, Pra PON, jadi acara yang sangat dinantikan,” ujarnya. (pp03)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.