TNI-Polri Vaksinasi Anak Usia 6-11 Tahun di SDN 1 Tojan

vaksinasi 22222
Pelaksanaan vaksinasi massal untuk anak SDN 1 Tojan, Senin (17/1/2022). (ist)

SEMARAPURA | patrolipost.com – Sinergitas TNI-Polri yaitu Kodim 1610/Klungkung dan Polres Klungkung bersama Diskes dan instansi terkait kembali menggelar vaksinasi Merdeka Covid-19 untuk anak usia 6-11 tahun bertempat di SD N 1 Tojan, Senin (17/1/2022).

Kadiskes Klungkung dr Ni Made Adi Swapatni menyatakan bahwa untuk pelaksanaan vaksinasi untuk anak usia SD di Klungkung yang diselenggarakan di SDN Tojan dengan target 174 orang siswa. Dirinya memastikan untuk seluruh siswa usia SD di Klungkung bisa semua dituntaskan vaksinasinya.

Sementara itu Kapolres Klungkung AKBP I Made Dhanuardana SIK MH melalui Kasi Humas Polres Klungkung Iptu Agus Widiono SH mengatakan kegiatan tersebut dilaksanakan oleh klinik Bhayangkara Polres Klungkung bersinergi dengan Bakes Kodim 1610/Klungkung, Dinas Kesehatan dan Dinas Pendidikan Kabupaten Klungkung.

Pelaksanaan vaksinasi anak usia SD di SDN Tojan Klungkung ini dibenarkan juga oleh Dandim 1610/Klungkung Letkol Inf Suhendar Suryaningrat sebagai bentuk sinergitas TNI-Polri untuk mensukseskan dan menuntaskan pelaksanaan vaksinasi untuk para pelajar.

“Ini merupakan vaksinasi Covid-19 dosis kedua untuk anak usia 6 sampai 11 tahun, sesuai perintah dari Presiden Joko Widodo untuk mendukung vaksinasi anak sehingga bisa mempercepat herd immunity (kekebalan kelompok) dengan harapan pembelajaran tatap muka bisa berjalan dengan normal kembali,” ujar Kasi Humas Polres Klungkung Iptu Agus Widiono SH.

Sebelum anak – anak mendapatkan vaksin kembali terlebih dahulu dilakukan screening dengan mengecek suhu tubuh, tensi meter dan kesehatan lainnya oleh tim kesehatan dengan didampingi orang tua anak-anak untuk memberikan dukungan kepada anaknya.

“Kolaborasi dengan lintas instansi terkait ini, terus kami laksanakan untuk membantu pemerintah dalam mencapai target 100 persen capaian vaksinasi di tengah pandemi Covid-19,” pungkas Iptu Agus Widiono. (855)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.