TNI Gelar Donor Darah dan Vaksinasi Covid

donor 44444
Bertepatan dengan Hari Juang Kartika, Kodim 1610/Klungkung menggelar bhakti sosial donor darah. (ist)

SEMARAPURA | patrolipost.com – Dalam rangka menyongsong peringatan Hari Juang Kartika (HJK) yang ke 77 tahun 2022, Kodim 1610/Klungkung bersinergi bersama instansi dan komponen masyarakat di Klungkung menggelar aksi bhakti sosial donor dengan menggandeng PMI Klungkung, Rabu (14/12/22).

Kegiatan yang digelar di Balai Budaya Ida Dewa Istri Kanya tersebut juga diapresiasi oleh Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta yang tampak hadir memantau kegiatan tersebut.

Kasdim Klungkung Mayor Kav I Nyoman Arya Jayantara yang hadir mewakili Dandim menyampaikan kepada peserta donor yang telah menyumbangkan darahnya demi kemanusiaan.

Menurut Kasdim, kegiatan donor darah yang digelarnya kali ini, tidak hanya sebagai rangkaian peringatan Hari Juang Kartika ( HJK ) semata, melainkan merupakan wujud kepedulian Kodim Klungkung terhadap masyarakat.

Sebagai wujud bhakti dan pengabdian TNI-AD kepada masyarakat, kegiatan donor darah ini digelar untuk membantu sesama yang membutuhkan darah, sekaligus sebagai wujud pengabdian Kodim 1610/Klungkung di wilayah teritorialnya,” katanya.

Keberadaan kami tidak hanya dalam mewujudkan wilayah yang aman dan nyaman, namun dengan mengusung dan menggelar aksi kemanusiaan, kami dapat bermanfaat dalam mengatasi kesulitan masyarakat, khususnya di wilayah kabupaten Klungkung,” imbuhnya.

Sementara itu, salah satu pendonor dari BPBD Klungkung menyampaikan bahwa pihaknya sangat mendukung kegiatan ini, apalagi kegiatan ini berbentuk kemanusiaan.

Pihaknya menyampaikan terimakasih kepada TNI, khususnya Kodim Klungkung yang telah melaksanakan aksi sosial demi sesama,” ungkapnya.

Kebut Vaksinasi Covid
Sementara itu pelaksanaan vaksinasi Covid-19 untuk seluruh kalangan masyarakat di wilayah Klungkung terus dipercepat oleh Kodim klungkung bersama instansi dan komponen terkait. Selain bagi masyarakat umum, masyarakat lanjut usia ( lansia ) juga terus diupayakan percepatannya.

Demikian disampaikan Dandim Klungkung Letkol Inf Armen S Ag M Tr (Han) saat dikonfirmasi tentang pelaksanaan vaksinasi di wilayah teritorialnya.

”Vaksinasi memang menjadi hal yang wajib dalam upaya kita semua menekan penyebaran covid 19. Oleh karena itu, dengan bersinergi bersama pemerintah daerah, Nakes dan pemerintah desa percepatan dan perluasan vaksinasi terus kita kebut,“ ungkapnya.

Seperti halnya kali ini ada 4 wilayah yang melaksanakan vaksinasi yaitu Desa Getakan vaksin booster 2 untuk Lansia umur sejumlah 42 orang, Desa Tohpati vaksin booster 2 untuk Lansia sejumlah 53 orang dan Desa Adat Besang Kangin Vaksin 1, 2 dan booster kepada Lansia dan masyarakat umum sejumlah 24 orang dan Desa Sulang vaksinasi booster 2 untuk 48 orang Lansia,“ terangnya.

Lebih lanjut Dandim menambahkan, kelompok Lansia harus dilindungi dari Covid-19 secara maksimal. Disamping bagi mereka yang belum vaksin, kasus Covid 19 sebagian besar dari kelompok Lansia dan yang memiliki penyakit komorbid.

Untuk itu percepatan dan perluasan vaksinasi diprioritaskan pada masyarakat Lansia dan untuk masyarakat umum yang belum di booster,” pungkasnya. (855)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.