Sopir Ngantuk, Truk Terperosok ke Hutan Batur Tengah Kintamani

Kondisi mobil truk terperosok ke arel hutan. (ist)

BANGLI | patrolipost.com – Kecelakaan tunggal terjadi di ruas jalan raya Kintaman – Desa Songan, tepatnya di kawasan hutan timur Pura Jati, Desa Batur Tengah, Kecamatan Kintamani, Sabtu (19/3) sekira pukul 12.00 Wita. Mobil truk dengan Nopol DK 8292 AV yang dikemudikan oleh Rudi Hartono (26)  tiba-tiba hilang kendali dan akhirnnya mobil truk pengangkut pupuk tersebut terperosok  ke  areal hutan dan terbalik.

Kapolsek Kintamani Kompol Made Sutarjana saat dikonfirmasi membenarkan adanya kecelakaan tunggal tersebut. Menurut Kompol Made Sutarjana, kejadian berawal mobil truk yang mengangkut pupuk kandang jenis sekam melucur dari arah Barat ( Kintamani) menuju Timur (Desa Songan).

Bacaan Lainnya

Sampai  di lokasi tiba- tiba laju mobil truk warna kuning yang dikemudikan oleh Rudi Hartono (26) asal Kampung Iwan, Desa Darmadi, Kecamatan Kopang, Lombok Tengah  hilang kendali  dan akhirnya  terperosok  ke areal hutan.

”Diduga sopir mengantuk dan saat sadar,  begitu melihat tikungan langsung banting stir ke kanan dan akhirnya mobil terperosok ke areal hutan dan posisi mobil terbalik,” ujarnya.

Lanjut Kompol Sutarjana, dalam kejadian tersebut tidak sampai menimbulkan korban jiwa, hanya kerugan material Rp 10 juta. ”Untuk mempercepat proses evakuasi muatan truk berupa pupuk kandang seberat 3 ton harus diturunkan terlebih dulu,” sebut Kompol Made Sutarjana. (750)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.