RSUP Sanglah Bentuk Posko Penanganan Virus Covid-19

Direktur Medik Keperawatan dan Penunjang Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Sanglah Ketut Sudartana.

DENPASAR | patrolipost.com – RSUP Sanglah Denpasar membentuk posko khusus penanganan virus Covid-19 berlokasi di dekat ruang Nusa Indah. Posko ini berfungsi untuk mengedukasi dan melayani konsultasi terkait Covid-19 bagi masyarakat.

Direktur Medik Keperawatan dan Penunjang Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Sanglah Ketut Sudartana mengatakan, saat ini RSUP Sanglah Denpasar telah membentuk posko khusus untuk penanganan virus Covid-19.

Bacaan Lainnya

“Posko pelayanan ini dibuka setiap hari, dimulai dari pukul 08.00 Wita sampai 22.00 Wita,” kata Ketut Sudartana, Kamis (19/3/2020).

Ketut Sudartana menerangkan, semua masyarakat yang membutuhkan pelayanan dan informasi lainnya tentang virus Covid-19 dapat langsung datang ke posko khusus penanganan Covid-19 di RSUP Sanglah Denpasar.

“Posko khusus penanganan Covid-19 berlokasi di dekat ruang Nusa Indah,” terangnya.

Meski, di hari libur posko penanganan Covid-19 tersebut tetap dibuka dengan waktu yang sama.

Selain itu, Ketut Sudartana menyebutkan hingga hari ini, Kamis (19/3/2020) jumlah pasien dalam pengawasan Covid-19 yang masih dirawat di RSUP Sanglah sejumlah 11 pasien, rinciannya 4 WNA dan 7 WNI.

“Dari 11 pasien dalam pengawasan Covid-19 diantaranya 5 laki-laki dan 6 perempuan,” jelasnya.

Ia juga mengungkapkan kondisi 11 pasien dalam pengawasan Covid-19 stabil dan berharap hasil laboratorium dari seluruh pasien dalam pengawasan Covid-19 keluar dengan hasil negatif.

“Semua dalam kondisi stabil dan sedang menunggu hasil dari Litbangkes Jakarta,” pungkasnya. (cr02)

 

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.