RSU Kertha Usada dan Subdenpom IX/3-1 Singaraja Santuni Veteran

denpom
Sejumlah veteran dan warakawuri menerima santunan dan paket sembako dari owner RSU Kertha Usada Singaraja, Tutik Kusuma Wardani di markas Subdenpom IX/3-1 Singaraja, Minggu (18/9/2022). (cha)

SINGARAJA | patrolipost.com – Sejumlah veteran dan warakawuri terlihat sumringah saat menerima santunan dan paket sembako di markas Subdenpom IX/3-1 Singaraja, Minggu (18/9/2022). Para veteran yang sudah terlihat sepuh itu diberikan bantuan mengingat jasa mereka selama ini mengabdi untuk negara.

Acara tersebut terselanggara atas kerja sama Subdenpom IX/3-1 Singaraja dengan RSU Kertha Usada Singaraja dan Jasa Raharja Cabang Buleleng. Dalam acara pemberian paket sembako dan santunan terlihat Komandan Subdenpom IX/3-1 Singaraja Kapten CPM I Made Ardika, Gede Dharma Wijaya selaku Ketua Organda sekaligus owner RSU Kertha Usada bersama istri Tutik Kusuma Wardhani didampingi Kepala Jasa Raharja Perwakilan Singaraja, Luh Made Ernayani.

Bacaan Lainnya

Kapten CPM I Made Ardika mengatakan, pemberian paket sembako dan santunan tersebut sangat ia apresiasi mengingat para veteran dan warakawuri memang membutuhkan perhatian semua pihak. Bahkan sebelumnya, menurut Kapten Made Ardika, Tutik Kusuma Wardani melakukan koordinasi dengannya untuk menggelar kegiatan bakti sosial tersebut. Dan kegiatan itu ia sambut baik dan segera menghubungi para veteran dan warakawuri.

“Kami memberikan apresiasi  atas terselangaranya kegiatan ini. Bu Tutik melakukan koordinasi selain untuk berbagi sembako juga dalam rangka menjaga silaturahmi dan menyambut HUT RSU Kertha Usada. Kita fasilitasi walaupun sudah purna bakti tetap menjalin komunikasi. Masa kecil kelarga Bu Tutik sering bermain di lingkungan Subdenpom,” ucap Kapten Made Ardika.

Sementara itu, Tutik Kusuma Wardani mengatakan, pihaknya tergerak memberikan bantuan paket sembako serta santunan merupakan kewajiban untuk membantu sesama. Terlebih para veteran dan warakawuri yang memang telah nyata memberikan kontribusi untuk negara. Selain itu, Tutik Kusuma Wardani menyebut, masa kecil suaminya Gede Dharma Wijaya memiliki banyak teman di lingkungan Kantor Subdenpom IX/3-1 Singaraja dan itu menjadi salah satu pendorong untuk menggelar bakti sosial di tempat ini.

“Banyak purnawirawan yang dulu bertugas di tempat ini (Subdenpom IX/3-1 Singaraja) dan sekarang sudah memasuki usia sepuh. Kami menyambung tali silaturahmi sekaligus menyapa mereka yang dulu menjadi teman bermain di tempat ini,” kata politisi Partai NasDem ini.

Kendati tidak banyak, namun cara seperti ini, menurutnya, akan bisa menghadirkan kegembiraan sekaligus mengetahui kondisi masing-masing sehingga keakraban akan terus terjalin.

“Pada HUT RSU Kertha Usada ke 32 ini kami menyapa mereka, semoga tetap terlihat sehat karena itu merupakan kebanggaan kami sebagai pelayan masyarakat,” tandasnya. (625)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.