Pj Bupati Jendrika Buka Bulan Bahasa Bali VI di Klungkung

bahasa 3333333
Penjabat Bupati Klungkung, I Nyoman Jendrika, membuka bulan Bahasa Bali VI di halaman Museum Semarajaya, Senin (5/2). (ist)

SEMARAPURA | patrolipost.com – Kegiatan Bulan Bahasa Bali VI tahun 2024 di Kabupaten Klungkung resmi dibuka Penjabat Bupati Klungkung, I Nyoman Jendrika, bertempat di halaman Museum Semarajaya, Senin (5/2).

Bulan Bahasa Bali keenam yang mengusung tema Jana Kerthi Dharma Sadhu Nuraga ini akan berlangsung selama 3 hari, hingga tanggal 7 Februari 2024 mendatang.

Penjabat Bupati Klungkung, I Nyoman Jendrika mengatakan, bulan Bahasa Bali ini merupakan sarana, untuk menjaga kelestarian, kejayaan bahasa, aksara dan sastra Bali. Menurutnya kegiatan merupakan ini salah satu cara untuk memastikan bahwa bahasa, aksara dan sastra Bali akan terus ada, digunakan oleh masyarakat.

“Kita Pemerintah Kabupaten Klungkung sangat mengapresiasi dengan dilaksanakannya Bulan Bahasa Bali VI ini. Dengan kegiatan ini diharapkan bahasa, aksara dan sastra Bali yang merupakan warisan dari leluhur akan semakin dan selalu terjaga kelestariannya, tidak hanya saat dilaksanakannya festival ini, namun bahasa, sastra dan aksara Bali supaya bisa dipergunakan setiap hari dalam kehidupan sehari hari, ” terangnya.

Kepala Dinas Kebudayaan Kabupaten Klungkung, I Ketut Suadnyana mengatakan berbagai kegiatan digelar untuk memeriahkan acara yang digagas oleh Pemerintah Provinsi Bali ini. Diantaranya Festival Nyurat Aksara Bali di depan Monumen Ida Dewa Agung Jambe yang menghadirkan 500 orang peserta dari siswa setingkat SD SMP dan juga Madrasah. Selain itu akan digelar pula lomba debat berbahasa Bali, Lomba Nyurat Lontar serta Lomba pidato berbahasa Bali.

Turut hadir dalam pembukaan Bulan Bahasa Bali VI tahun 2024 ini perwakilan anggota Forkopimda, Ketua MDA Kabupaten Klungkung, para Asisten dan staf ahli Bupati, serta seluruh Kepala OPD dilingkungan Pemkab Klungkung. (855)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.