Perupa Kang Dedy ; Seorang Pelukis Besar Harus Berani Menghargai Karyanya

Perupa, Kang Dedy.

DENPASAR | patrolipost.com – Pelukis Dedy Rochendi yang akrab disapa Kang Dedy, lahir di Bandung, 27 Januari 1966, dibesarkan di kota Pahlawan Surabaya, dan sejak tahun 2009 hingga sekarang menetap di Denpasar Bali.
Kang Dedy telah menjelajah hampir seluruh daerah di Indonesia, bahkan dunia Internasional untuk memperlajari karya-karya pelukis besar di Amerika Serikat, Belanda, Jepang, Korea Selatan, Hongkong, Macau, Thailand, Malaysia, Singapore, Mesir, Jordania, Israel dan Palestina.
Seluruh karya lukisnya, diakuinya memiliki makna dan nilai fantastis, karena seorang pelukis besar harus berani menghargai karyanya, agar seluruh dunia menghargai karyanya. “Aku selalu memberi spirit dalam setiap lukisanku, dengan kalimat, ‘Ini Bukan Lukisan Biasa” memiliki filosofi yang sangat dalam, untuk kehidupan sebagai sebuah karya seni yang bernilai,” ungkap Kang Dedy, ditulis Mata Dewata.
Istimewanya, semua lukisan Kang Dedy bernilai Rp. 1.500.000.000 tanpa nego, karena menurutnya, sebuah karya seni akan bernilai di kalangan kolektor dan penggemar lukisan, bila pelukisnya sendiri berani menghargai karyanya.(mdc)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.