Pendidikan Kepramukaan untuk Membentuk Generasi Berkarakter Pancasila

pendidikan pramuka
Peserta Lomba LKBB Tongkat. (cha)

SINGARAJA | patrolipost.com – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Buleleng Drs Gede Suyasa MPd mengatakan gerakan Pramuka tidak boleh diam dan harus selalu berinovasi untuk bisa berkontribusi khususnya peningkatan pendidikan karakter melalui pendidikan kepramukaan.

Suyasa menyampaikan itu Jumat (25/08/2023) saat membuka Lomba Menggambar, LKBB Tongkat dan PBB Kreasi dalam rangkaian peringatan Hari Pramuka ke-62 di Kabupaten Buleleng.

Bacaan Lainnya

Menurutnya gerakan Pramuka sebagai wadah pendidikan non formal dapat menghasilkan kader bangsa yang tangguh dan handal di masa depan. Dalam Undang-Undang Nomor 12 tahun 2010 tentang Gerakan Pramuka menyatakan, Gerakan Pramuka adalah organisasi yang dibentuk oleh Pramuka untuk menyelanggarakan pendidikan kepramukaan.

“Gerakan Pramuka memiliki tujuan untuk membentuk setiap Pramuka agar memiliki kepribadian yang beriman, bertaqwa, berakhlak, disiplin, menjunjung tinggi nilai-nilai luhur bangsa dan memiliki kecakapan hidup sebagai kader bangsa dalam menjaga dan membangun negara,” ucapnya.

Sebagai Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Buleleng Ia berharap kegiatan lomba ini menumbuhkan semangat disiplin, kreatifitas dan karakter anggota pramuka dari tingkat siaga sampai penegak pandega sehingga terbentuk profil pelajar Pancasila sesuai dengan amanah tujuan pendidikan Indonesia.

“Agenda ini akan dibuat secara rutin setiap tahun karena merupakan  bagian dari kegiatan lainnya selain kegiatan kemanusian seperti pemberian bantuan bedah rumah sehingga layak huni,” tutupnya.

Sementara itu Sekretaris Gerakan Pramuka Kwarcab Buleleng Ketut Susila Widiarsana mengatakan tema lomba adalah Pramuka Siap Mewujudkan SDM yang Berkualitas Menuju Ketangguhan Bangsa, dengan menggelar kegiatan bakti kemanusian, kegiatan prestasi dan kegiatan peringatan.

“Untuk lomba prestasi ada lomba menggambar tingkat siaga sebanyak 378 peserta, LKBB Tongkat sebanyak 17 tim tingkat SMP  dan PBB Kreasi tingkat SMA/SMK sebanyak 17 tim,” jelasnya.

Pemenangnya, terang Susila setiap kategori lomba putra putri akan memperebutkan juara 1 dan 2 serta harapan 1 dan 2 ditambah piala, piagam dan uang pembinaan.

“Semoga dengan kegiatan ini dapat menciptakan SDM yang berkualitas menuju ketangguhan bangsa berlandaskan nilai-nilai Dwi Satya dan Dwi Dharma Pramuka dalam membangun masyarakat,” harapnya.

Lomba yang digelar dalam rangkaian Hari Pramuka ke-62 oleh Kwarcab Gerakan Pramuka Buleleng dan juga memperingati 111 tahun keberadaan kepanduan di bumi Indonesia, secara khusus di Buleleng mengusung tema Pramuka Buleleng mengabdi tanpa batas untuk menyiapkan SDM berkualitas dalam membangun ketangguhan bangsa.

Usai pembukaan kegiatan, Kakwarcab Gede Suyasa didampingi Ketua Panitia Peringatan Hari Pramuka di Buleleng Ketut Suwarmawan menyaksikan penampilan Lomba LKBB Tongkat tingkat penggalang dan juga melihat pelaksanaan Lomba Menggambar tingkat Siaga. (625)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.