Kodim 1609/Buleleng Bagikan Takjil kepada Pengguna Jalan

bagi takjil
Personel TNI dari Kodim Buleleng membagikan takjil kepada pengguna jalan. (cha)

SINGARAJA | patrolipost.com – Dipimpin Dandim 1609/Buleleng Letkol Arh Tamaji SSos MIPol, sejumlah anggota TNI membagikan panganan takjil di depan Makodim 1609/Buleleng. Takjil berbuka puasa itu  berupa paket nasi kotak, kolak dan air mineral diberikan kepada masyarakat yang melintas depan Makodim.

Selain Dandim 1609/Buleleng Letkol Arh Tamaji, ikut dalam kegiatan tersebut Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXXII Koorcabrem 163 Dim 1609, Danramil 1609-03/Seririt Kapten Inf Sabar Santoso serta perwira Piket Kodim 1609/Buleleng, Peltu I Gst Warsana dan Batilog Kodim 1609/Buleleng, Pelda Ketut Adnyana.

Bacaan Lainnya

Dandim 1609/Buleleng menjelaskan  pembagian takjil merupakan wujud dalam membangun keterikatan tali silaturahmi antara TNI bersama masyarakat Kabupaten Buleleng di saat pandemi Covid-19 serta di saat umat Islam menjalankan  ibadah puasa 1443 H.

“Kegiatan ini sebagai bagian dari upaya kami membantu Pemda Kabupaten Buleleng dan Polres Buleleng guna mewujudkan keamanan dan kenyamanan sehingga ibadah puasa lebih berkualitas, serta mewujudkan kemanungalan TNI dengan masyarakat,” kata Letkol Tamaji, Minggu (17/4/2022).

Pemberian paket takjil ini selain di Makodim 1609/Buleleng, lebih lanjut akan dilakukan di masing-masing Koramil. Paket takjil yang dibagikan direspon antusias oleh masyarakat yang lewat. Bahkan beberapa diantara masyarakat yang terlihat sambil membawa anaknya saat mendapat bagian takjil berbuka puasa.

“Kami berterima kasih bapak-bapak tentara (TNI) atas bingkisan takjilnya. Ini sangat membantu kami saat berbuka (puasa),” tandas salah satu warga. (625)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.