Kapolres Mabar Instruksikan Peran Aktif Jajarannya di Tengah Masyarakat

Kapolres Manggarai Barat, AKBP Bambang Hari Wibowo SIK MSi, forto bersama jajaran Polsek Komodo, Rabu (26/8/2020). (fri)

LABUAN BAJO | Patrolipost.com – Guna menciptakan disiplin hidup sehat di tengah-tengah masyarakat dengan menerapkan protokol kesehatan, seluruh jajaran Kepolisian Resort Manggarai Barat diingatkan untuk aktif mensosialisasikan pentingnya penerapan pola hidup sehat bagi setiap warga Kabupaten Manggarai Barat (Mabar) dengan mematuhi protokoler kesehatan yang dikeluarkan Pemerintah.

Hal ini disampaikan oleh Kapolres Mabar, AKBP Bambang Hari Wibowo seusai mengunjungi jajaran Polsek se-wilayah Kabupaten Manggarai Barat, Rabu (26/8/2020)

Dalam kunjunganya, AKBP Bambang mengingatkan setiap jajaran Polsek akan pentingnya keterlibatan anggota Bhabinkamtibmas agar lebih pro-aktif dalam mensosialisasikan dan mendisiplinkan masyarakat untuk mematuhi setiap protokol kesehatan yang telah dianjurkan pemerintah.

Kapolres Bambang juga menginstruksikan setiap Kapolsek agar dalam kegiatan sosialisasi tersebut tetap melibatkan unsur TNI dalam memaksimalkan peran Bhabinkamtibmas untuk bersama-sama mensosialisasikan dan memastikan penerapan protokol kesehatan benar-benar diterapkan di tengah masyarakat.

“Ada atensi untuk jajaran polsek khususnya anggota Bhabinkamtibmas, harus lebih pro aktif dalam mensosialisasikan dan mendisiplinkan masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan.” ujar Kapolres Bambang

Menurut Kapolres Bambang, dalam melakukan sosialisasi, setiap jajaran Polsek wajib meningkatkan upaya – upaya pencegahan penyebaran dan penambahan pasien Covid-19 di Kabupaten Manggarai Barat. Upaya – upaya ini kata Bambang juga harus melalui langkah – langkah koordinasi dan kerjasama dengan lintas stakeholder yang ada di wilayah hukum masing – masing.

Selain itu, jajaran Polsek diimbau dapat menjadi contoh bagi masyarakat dalam menerapkan kebiasaan baru dengan melaksanakan Penerapan 3 M & T (Menggunakan Masker, Menjaga Jarak, Kebiasaan Mencuci tangan). Kebiasaan baru selain itu juga dihimbau untuk tidak berkerumun dalam jumlah besar di lingkungan internal dan masyarakat.

“Protokol kesehatan harus benar-benar di atensi dan dilaksanakan, Terapkan viralkan budaya penggunaan masker sebagai budaya hidup saat ini, lakukan inovasi-inovasi yang dapat menggerakkan masyarakat terbiasa menggunakan Masker. (kawasan wajib masker dll). Terapkan Protokol kesehatan di lingkungan kerja masing masing, mulai dari Mako Polres hingga jajaran Polsek, terutama ruang Pelayanan Publik” ujar AKBP Bambang Hari Wibowo

Saat melakukan kunjungannya, Kapolres juga mengintruksikan jajaran polsek agar tetap melakukan komunikasi lintas stakeholder saat mengantisipasi dan mengawasi pelaksanaan distribusi dana bantuan pemerintah pusat yang diberikan kepada masyarakat guna menghindari penerimaan dana yang tidak tepat sasaran.

Selain itu, Kapolres juga memerintahkan jajaran Polsek untuk melakukan koordinasi dengan Forkopimca, TNI di tingkat kecamatan, tokoh agama, tokoh adat / tua golo, dan tokoh masyarakat serta melibatkan awak media bersama-sama masyarakat di tingkat kecamatan dalam mewujudkan Pilkada yang aman tertib dan lancar (situasi kondusif maka masyarakat produktif).

Instruksi Kapolres ini melanjuti arahan Presiden RI, Ir H Joko Widodo dan Kapolri Jenderal Polisi Drs Idham Azis MSi. yang disampaikan melalui video conference yang dipimpin Wakapolri Komjen Pol Dr Gatot Eddy Pramono, MSi. Rabu pagi. (334)

Pos terkait