Jelang Nataru, Polres Manggarai Timur Gelar Latihan Pra Operasi Lilin Turangga 2023

latpra ops
Pembukaan Latihan Pra Operasi Lilin Turangga 2023 di Mapolres Manggarai  Timur. (ist)

BORONG | patrolipost.com – Polres Manggarai Timur Menggelar Latihan Pra Operasi (Latpra Ops) Lilin Turangga 2023 bertempat di Aula SPKT Mapolres Manggarai Timur, Selasa (19/12/2023) pagi. Latihan itu digelar dalam rangka Memantapkan Pengamanan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024.

Adapun kegiatan Latihan Pra Operasi Lilin Turangga 2023 ini bertujuan meningkatkan kemampuan dan profesionalisme Polri dalam rangka pengamanan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 guna memelihara keamanan dalam negeri.

Bacaan Lainnya

Kegiatan Ini dipimpin Langsung Kapolres Manggarai Timur AKBP I Ketut Widiarta SH SIK MSi didampingi Kabag Ops Polres Manggarai Timur Kompol I Wayan Sunarta SE dan diikuti seluruh Pejabat Utama serta anggota Polres Manggarai Timur yang diawali dengan penyematan tanda operasi oleh Kapolres kepada perwakilan personel yang terlibat Operasi.

Dalam Pembukaan dan penyambutannya Kapolres Manggarai Timur menerangkan tujuan pelaksanaan  kegiatan tersebut sebagai bentuk kesiapan dalam upaya pengamanan hari raya Natal 2023 dan Tahun Baru 2024.

“Kegiatan Latpra Ops Lilin 2023 tingkat Polres Manggarai Timur dilaksanakan sebagai bentuk kesiapan dalam upaya pengamanan hari raya Natal 2023 dan Tahun Baru 2024  dalam wilayah hukum Manggarai Timur,” terang Kapolres.

Dikatakan Kapolres, tujuan utama pelaksanaan Operasi Lilin 2023 adalah memberikan rasa aman dan nyaman bagi warga yang melaksanakan ibadah. Diharapkan anggota agar melayani masyarakat secara maksimal.

“Agar memberikan pelayanan prima kepada masyarakat dan melakukan pola pengamanan secara maksimal di setiap gereja sehingga umat dapat merasakan nilai positif dari kehadiran Polri di setiap gereja,” tegas Kapolres.

Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan pemaparan materi oleh para Kabag, Kasat dan Kasi beserta Kapolsek jajaran mengenai rencana pengamanan yang akan dilakukan guna memelihara keamanan selama Operasi Lilin.

Di akhir kegiatan, Kabag Ops menekankan agar materi dari Latpra Ops tersebut dapat dijadikan panduan dalam pelaksanaan tugas pengamanan di lapangan. (pp04)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.