Hilang Kendali, Pengemudi Avanza di Nusa Penida Tabrak Pengendara Motor

laka 3333333
Korban laka lantas di Desa Ped, I Putu Agus Tiasa dirawat intensif di RSUD Gema Santi, Nusa Penida. (ist)

SEMARAPURA | patrolipost.com – Tabrakan dahsyat terjadi di Jalan Tanah Bias Desa Ped, Nusa Penida, Kabupaten Klungkung, Kamis (5/5). Pengemudi mobil Avanza Nopol D 1167 ZB, I Putu Bayu Laksamana menabrak pengendara sepeda motor Vario DK 3698 AAL, I Putu Agus Tiasa yang membonceng neneknya Ni Nyoman Cening.

Tragedi tersebut berawal saat pengemudi Avanza, I Putu Bayu Laksana datang dari arah barat menuju ke timur. Sedangkan, di depannya beriringan sepeda motor Vario dikendarai I Putu Agus Tiasa.

Tanpa diduga, tiba-tiba sepeda motor Vario I Putu Agus Tiasa ditabrak dari belakang oleh pengemudi mobil Avanza yang mengakibatkan pengendara Vario maupun yang duduk di boncengan terjatuh. Selanjutnya mobil Avanza oleng ke kiri, menabrak 4 unit sepeda motor yang terparkir, kemudian menabrak gudang.

Kapolsek Nusa Penida, Kompol Ida Bagus Putra Sumerta mengatakan, dalam kejadian tersebut tidak ada korban jiwa, sedangakan yang ditabrak pengendara motor Vario mengalami luka-luka dan kini dirawat di RSUD Gema Santi Nusa Penida.

“Dalam kecelakaan ini tidak ada korban jiwa. Pengendara mobil Avanza diduga hilang kendali. Dalam insiden itu I Putu Agus Tiasa beserta neneknya mengalami luka-luka dan masih dalam perawatan di RSUD Gema Santi Nusa Penida,” Kompol Ida Bagus Putra Sumerta memastikan. (855)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.