Dukung Gerakan Ketahanan Pangan, Kelurahan Peguyangan Distribusikan 5 Ribu Bibit Ikan Lele

benih ikan
Pendistribusian 5 ribu bibit ikan lele di Kelurahan Peguyangan. (ist)

DENPASAR | patrolipost.com – Mendukung gerakan ketahanan pangan di Kota Denpasar, Kelurahan Peguyangan mendistribusikan bibit ikan lele sebanyak 5 ribu ekor, Jumat (28/10/2022). Adapun distribusi ini menyasar 23 warga dan 3 komunitas yang ada di Kelurahan Peguyangan.

Lurah Peguyangan Gede Arcana mengatakan dari 23 warga masing-masing diberikan 100 ekor bibit lele. Sedangkan masing-masing komunitas menerima 900 ekor bibit lele. Adapun kegiatan distribusi bibit ikan lele ini juga sebagai gerakan bersama dalam upaya menekan laju inflasi.

Lebih lanjut, pihaknya menuturkan ikan lele memiliki berbagai kandungan nutrisi yang tak kalah berkhasiatnya dari makanan laut lainnya. Dimana nutrisi yang terdapat pada ikan lele baik untuk menjaga kesehatan jantung. Selain itu, pemilihan distribusi bibit ikan lele ini dipilih lantaran dapat memenuhui kebutuhan pangan serta bisa mencegah dan menekan terjadinya stunting.

Pihaknya mengaku tujuan kegiatan ini juga bisa membantu ketahanan pangan masyarakat dan hasil panen nanti dapat bermanfaat. Selanjutnya, pihaknya juga berharap dengan adanya kegiatan seperti ini dapat meringankan beban perekonomian dan juga bisa menekan inflasi masyarakat.

“Bibit lele ini dapat dikembangkan untuk nantinya menjadi konsumsi pribadi maupun dijual ke pasaran,” tandasnya.  (030)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.