Dit Lantas Polda Bali Tingkatkan Kegiatan Pengamanan Jalan Raya

Dir Lantas Polda Bali memberi pengarahan dalam apel Senin (23/12) pagi kepada jajarannya.

DENPASAR | patrolipost.com – Peningkatan arus lalu lintas di Bali pada akhir tahun menjadi kalender tetap setiap tahunnya. Tidak hanya diibu kota, namun hingga ke pedesaan yang menjadi tujuan wisata.

Wisatawan domestik yang menggunakan kendaraan pribadi dari luar Bali turut memadati arus lalu lintas di wilayah Bali, baik yang datang dari Jawa melalui Pelabuhan Gilimanuk maupun dari Lombok melalui Pelabuhan Padangbai.

Bacaan Lainnya

Direktorat Lalu Lintas Polda Bali mengerahkan seluruh personelnya untuk antisipasi pada jalur jalur rawan kemacetan dan kecelakaan lalu lintas. Guna mengimbangi Operasi Lilin Agung 2019 yang akan serentak dimulai tanggal 23 Desember 2019 hingga 1 Januari 2020.

Direktur lalu lintas Polda Bali Kombes Pol Wisnu Putra SH, SIK pada kesempatan apel pagi, Senin,(23/12/19) senantiasa menekankan kepada personel untuk selalu siap dalam mengemban tugas negara ini dengan selalu menjaga kesehatan dan keselamatan diri masing masing.

“Personel Ditlantas Polda Bali akan disebar pada titik titik rawan macet dan lakalantas seperti pelabuhan-pelabuhan, objek kunjungan wisata, tempat ibadah, dan titik keramaian lainnya yang tentunya akan berkoordinasi dengan satuan Polres maupun instansi terkait,” ujar Wisnu Putra.

Ditambahkan pula dalam arahannya, menjelang hari raya Natal ini para personel lebih awal sambang ke gereja-gereja untuk dapat mempelajari situasi arus lalin sehingga mengetahui langkah yang diambil bila terjadi kemacetan atau kecelakaan lalu lintas.

Direktorat Lalu Lintas Polda Bali mengimbau kepada seluruh pengguna jalan untuk selalu mematuhi tata tertib dalam berlalu lintas, guna meminimalisir terjadinya gangguan seperti kemacetan dan kecelakaan lalu lintas. Selalu hormati pengguna jalan lainnya dan jadilah pelopor keselamatan berlalu lintas. (007)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.