Bupati Klungkung: STT Putra Mekar Jadilah Contoh Terbaik Dalam Menjaga Kebersihan

st putra 222222
Bupati Klungkung, I Nyoman Suwirta saat menghadiri HUT ST Putra Mekar, Br Kacang Dawa ke-34 Tahun. (ist)

SEMARAPURA | patrolipost.com – Bupati Klungkung, I Nyoman Suwirta menghadiri puncak peringatan HUT ST Putra Mekar yang ke-34 di Banjar Kacangdawa, Desa Kamasan, Kecamatan Klungkung, Sabtu (10/12). Kegiatan ini juga diisi dengan serah terima Ketua ST Putra Mekar. Turut hadir Anggota DPRD Dapil Klungkung, Komang Sutama serta tokoh masyarakat setempat.

Pada kesempatan tersebut, Bupati Suwirta berharap kerjasama antara Desa Adat dan Desa Dinas terutama Jero Bendesa dan Perbekel harus dijalin dengan sebaik-baiknya. Terkait penanganan sampah di desa, Bupati meminta Sekaa Teruna dan seluruh masyarakat agar mendukung program TPS3R untuk menuntaskan masalah sampah khusus di desa, apalagi Desa Kamasan akan dijadikan sebagai Desa Wisata.

“Perform desa harus disiapkan dengan baik, bagaimana menjaga kebersihan dan mempercantik tampilan desa dengan menata taman-taman dan STT Putra Mekar jadilah contoh terbaik dalam menjaga kebersihan,” pinta Bupati Suwirta.

Ketua Panitia I Gusti Ngurah Agus Kamajaya menyampaikan adapun berbagai kegiatan yang sudah dilaksanakan diantaranya jalan sehat lomba tarik tambang dan lomba makan krupuk. Tema yang diusung HUT kali ini, bangkitkan solidaritas wujudkan kreatifitas. (855)

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.