Audiensi dengan Kapolres, Bawaslu Klungkung Koordinasikan Keamanan Pemilu

kapolres 4444444
Kapolres Klungkung, AKBP Umar merima audiensi pimpinan Bawaslu di Mapolresta Klungkung, Selasa (16/1). (ist)

SEMARAPURA | patrolipost.com – Jajaran pimpinan Bawaslu Kabupaten Klungkung melakukan audiensi ke Mapolresta Klungkung, Selasa (16/1). Kunjungan ini dilakukan untuk menjalin sinergitas antar lembaga menjelang perhelatan pemilu serentak 2024, terkait keamanan di setiap tahapan.

Kedatangan rombongan Bawaslu Klungkung diterima langsung oleh Kapolres Klungkung, AKBP Umar dan jajarannya.

Ketua Bawaslu Klungkung, I Komang Supardika menyampaikan beberapa persiapan untuk menyongsong pemilu 2024. Pihaknya ingin memastikan hak pilih warga negara, khususnya di Kabupaten Klungkung, dapat dipenuhi dan tidak disalahgunakan oleh oknum-oknum yang tidak bertanggungjawab.

“Menghalang-halangi orang untuk memilih adalah pidana,” tegas Supardika.

Dalam waktu dekat, tepatnya pada tanggal 22 Januari 2024 Bawaslu Kabupaten Klungkung akan melaksanakan pelantikan sejumlah 649 Pengawas TPS (PTPS).

Adapun pelantikan PTPS di Klungkung Daratan akan dilaksanakan serentak di Balai Budaya Klungkung. Sedangkan untuk Kecamatan Nusa Penida akan dilaksanakan pelantikan secara terpisah.

Bawaslu Klungkung juga berkoordinasi dengan jajaran Polres Klungkung terkait pengamanan pendistribusian logistik dari gudang KPU hingga ke masing-masing TPS.

Pengawalan diperlukan dalam rangka mencegah adanya gangguan keamanan dalam pendistribusian logistik. Supardika menambahkan terkait dengan tahapan masa kampanye saat ini di Kabupaten Klungkung berlangsung dengan dengan tertib dan damai.

“Kegiatan kampanye astungkara berjalan baik, karena komunikasi kami dengan partai politik juga baik,” ujarnya.

Pihaknya juga memohon atensi dari Polres Klungkung terkait pengamanan hingga Pemilu dan Pilkada 2024 berakhir.

Pada kesempatan yang sama, Kordiv Hukum, Pencegahan, Partisipasi Masyarakat dan Humas Bawaslu Klungkung, Sang Ayu Mudiasih menyampaikan untuk meminimalisir terjadinya pelanggaran, Bawaslu Klungkung selalu melakukan cegah dini pada setiap tahapan.

Koordinator wilayah (Korwil) Bawaslu Klungkung untuk Kecamatan Nusa Penida ini mengatakan distribusi logistik ke Nusa Penida akan dilaksanakan lebih awal, mengingat kontur geografisnya yang lebih sulit dijangkau daripada Klungkung daratan.

“Sebelum hari H pungut hitung kita akan melakukan pemantauan ke TPS yang ada di Nusa Penida, untuk memastikan tidak ada kendala dalam pendistribusian logistik,” katanya.

Kapolres Klungkung, AKBP Umar menyampaikan perlunya sinergitas dan koordinasi antar lembaga penyelenggara pemilu dan Polri dalam mengawal tahapan pemilu 2024 agar berlangsung lancar. “Mari kita kawal pemilu ini supaya damai dan lancar,” tutur AKBP Umar.

Menurutnya, kerjasama yang dijalin antara Bawaslu dan Polri lewat Sentra Gakkumdu saat ini sudah berjalan baik.

“Kita sudah sharing potensi kerawanan, di sini ada (satuan) Intelkam dan Gakkumdu. Sampai saat ini sih belum ada riak-riak,” imbuhnya.

Audiensi diikuti pula oleh Koordinator Sekretariat (Korsek) Bawaslu Klungkung Ni Made Rusmini. (855)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.