Kapal Pinisi Patah Kemudi di Taman Nasional Komodo, Tim SAR Evakuasi Seluruh Penumpang

evakuasi
Proses evakuasi penumpang Kapal Pinisi Vanika Voyage yang mengalami patah kemudi saat melintasi perairan Taka Makasar, Tan Nasional Komodo, Kabupaten Manggarai Barat, Sabtu (25/5/2024) malam. (ist)

LABUAN BAJO | patrolipost.com – Tim SAR Gabungan berhasil mengevakuasi 7 orang penumpang sebuah kapal pinisi yang mengalami patah kemudi saat tengah berlayar menuju Pulau Komodo, Sabtu (25/5/2024) malam. Seluruh penumpang berhasil dievakuasi ke Pelabuhan Marina Labuan Bajo dengan selamat.

Kepala Basarnas Maumere selaku SMC (SAR Mission Coordinator) Supriyanto Ridwan menyampaikan proses evakuasi dilakukan pada area sekitar perairan Taka Makasar, Taman Nasional Komodo, yang menjadi lokasi dimana kapal pinisi dengan nama Vanila Voyage mengalami patah kemudi. Proses pertolongan dilakukan setelah anggota SAR Maumere di Labuan Bajo mendapatkan informasi kejadian.

Bacaan Lainnya

“Menerima informasi kejadian tersebut langsung kami berangkatkan Tim SAR Gabungan menuju lokasi kejadian, sekitar pukul 21.55 Wita Tim SAR Gabungan menemukan Kapal Vanika Voyage dalam keadaan terombang ambing pasca kejadian patah kemudi. Seluruh penumpang yang berjumlah 7 orang dievakuasi menuju Pelabuhan Marina Labuan Bajo dan kembali ke penginapan masing-masing,” ujarnya.

Supriyanto melanjutkan, kondisi seluruh penumpang dalam keadaan sehat namun beberapa diantaranya mengalami kondisi tubuh lemas akibat terombang ambing sementara untuk ABK dan Kapten Kapal memilih untuk tetap di kapal guna perbaikan kemudi.

Insiden patah kemudi yang dialami oleh Kapal Pinisi Vanika Voyage terjadi saat kapal wisata ini tengah melintasi perairan Taka Makasar dari Pulau Padar menuju Pulau Komodo pada Sabtu pukul 20.00 WITA.

Pasca evakuasi, seluruh penumpang diketahui telah kembali ke penginapan masing masing di Labuan Bajo.

Sejumlah personel gabungan diturunkan dalam proses evakuasi para penumpang, diantaranya anggota SAR Maumere di Labuan Bajo, Polair Ditpolair NTT, Polair Manggarai Barat, Lanal Labuan Bajo dan KSOP Labuan Bajo. (334)

Pos terkait