Dirjen Hubdar Irjen Pol Budi Setiyadi Pemateri Serdik Sespimmen

Direktur Jenderal Perhubungan Darat (Dirjen Hubdar) Inspektur Jenderal Polisi Dr Budi Setiyadi SH, MSi sampaikan materi kepada Serdik Sespimmen.

JAKARTA | patrolipost.com – Direktur Jenderal Perhubungan Darat (Dirjen Hubdar) Inspektur Jenderal Polisi Dr Budi Setiyadi SH, MSi menjadi pemateri dalam Perkuliahan Jarak Jauh melalui daring kepada 241 peserta didik (Serdik) Sespimmen Dikreg ke 60, Selasa (9/6/2020). Materi perkuliahan yang disampaikan yaitu Strategi Kerjasama Pengelolaan Transportasi Darat.

Perwira tinggi Polri lulusan Akademi Kepolisian (Akpol) tahun 1985 ini menjelaskan bahwa saat ini masyarakat sudah mulai kritis terhadap penindakan yang dilakukan oleh petugas, bahkan sampai melawan petugas. Hal ini merupakan suatu kecenderungan yang butuh penanganan bersama antara pihak Kepolisian Lalu Lintas dengan Dinas Perhubungan untuk mengedukasi bersama dan mencari akar permasalahannya.

“Harapannya ke depan agar petugas lebih profesional dan sopan dalam melaksanakan tugasnya, guna memperkecil komplain kepada petugas dalam pelaksanaan tugas di lapangan,” ucapnya.

Pria kelahiran Banyumas tahun 1962 ini menyinggung masih kurangnya kerjasama Polisi dengan Dinas Perhubungan dikarenakan kurang pahamnya anggota terhadap kewenangan dan tugas pokok masing-masing institusi. Hal ini dibuktikan masih banyaknya konflik antara petugas di lapangan saat menjalankan tugasnya masing-masing.

Budi berpesan kepada peserta didik Sespimmen pada saat berdinas nantinya agar senantiasa berkoordinasi menjalin hubungan baik, kerjasama dan komunikasi antara kepolisian dengan perhubungan, sehingga kedua instansi ini dapat sinergi dalam memberikan pelayanan di bidang lalulintas kepada masyarakat. (afh/222)

Pos terkait