Wabup Kasta Sayangkan Pengerjaan Ruang Kelas SDN 4 Klumpu Tidak Tuntas

wabup 22222
Wakil Bupati Klungkung, I Made Kasta saat meninjau sejumlah proyek di Nusa Penida. (ist)

SEMARAPURA | patrolipost.com – Untuk memastikan pelaksanaan sejumlah proyek di Nusa Penida, Wakil Bupati (Wabup) Klungkung, I Made Kasta melakukan inspeksi terhadap proyek tersebut Kamis (30/9/2021).

Ada tiga lokasi yang dituju rombongan I Made Kasta, yakni pembangunan jaringan distribusi dan sambungan rumah di Desa Sekartaji. Rehabilitasi ruang kelas di SDN 4 Klumpu dan SDN 7 Sakti.

Di lokasi pembangunan jaringan distribusi dan sambungan rumah di Desa Sekartaji, I Made Kasta menerima informasi dari pelaksana jika ada masalah pendistribusian bahan ke lokasi.

“Pelaksana mengaku ada masalah menyeberangkan pipa ke Nusa Penida. Kita tekankan agar Dinas Perhubungan bisa membantu, agar tidak terjadi kelambatan. Harusnya saat ini pipa sudah terpasang,” ungkap Made Kasta.

Selanjutnya meninjau rehab kelas di SDN 4 Klumpu. Pengerjaan rehab kelas itu tidak sampai finishing atau penyelesaian akhir dan tidak tuntas.

“Dengan nilai itu, ternyata rehab kelas di sekolah ini tidak sampai finishing. Tembok tidak diplester dan lantai hanya dirabat,” ungkap Made Kasta.

Melihat realita tersebut, Wabup Made Kasta meminta Dinas Pendidikan kedepan kembali menyusun penganggaran, untuk penyelesaian hingga finishing ruang kelas di SDN 4 Klumpu tersebut.

Lokasi terakhir yang ditinjau Wabup Made Lasta adalah rehab kelas di SDN 7 Sakti. Di lokasi ini pengerjaan fisik sudah sampai 69 persen. Wabup Made Kasta pun meminta pengawas untuk lebih pro aktif datang ke lokasi pembangunan fisik.

“Saya minta pengawasan yang paling utama, harus pro aktif datang ke lokasi pembangunan,” tegas Wabup Made Kasta mengingatkan.(855)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.