Egy Maulana Jadi Starter di FK Senica vs Nafta Gbely

egi 3333
Pemain bola asal Indonesia, Egy Maulana Vikri jadi starter di FK Senica. (ant/ist)

Patrolipost.com – Egy Maulana Vikri akhirnya menjadi starter FK Senica setelah dua kali menjadi pemain cadangan dalam laga melawan Nafta Gbely di babak ketiga Piala Slovakia pada Rabu (22/9) malam ini WIB.

Dalam debutnya pemain andalana Indonesia ini menyumbang assist untuk kemenangan 1-0 Senica saat jumpa Pohronie pada 11 September. Egy juga membantu Senica saat menahan Trecin dengan skor 3-3 pada 18 September.

Dua laga tersebut seperti jadi sarana memantau bagi pelatih Senica, Ricardo Cheu, akan kualitas Egy. Karena kontribusinya yang menonjol, Egy kini jadi pilihan utama.

Saat ini Senica bertengger di peringkat kelima Fortuna Liga, kompetisi kasta teratas Slovakia, dengan mengoleksi 13 poin. Jika memenangkan laga ini, Senica akan melangkah ke babak keempat Piala Slovakia.

Dalam formasi 4-3-2-1, Egy ditempatkan sebagai winger kiri. Ini menjadi momentum bagi Egy untuk membuktikan kapasitasnya. Jika impresif bukan tak mungkin Egy jadi pilihan utama dalam laga selanjutnya.

Adapun Gbely merupakan tim kasta kedua kompetisi Slovakia. Walau secara kualitas di bawah Senica, bukan tak mungkin Gbely membuat kejutan dan menyingkirkan Senica.

Sebelum tampil pada fase ketiga Piala Slovakia ini Gbely menyingkirkan FC Nitra lewat penalti dengan skor 5-3 setelah bermain imbang 1-1. Sebelumnya mereka menyingkirkan Spartak Myjava dengan skor 2-0. (305/cnn)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.