HUT ke-48, PDI P Klungkung Gelar Penanaman Pohon di Pantai Goa Lawah

Memperingati HUT ke 48 PDI P Klungkung melakukan penanaman pohon di Pantai Goa Lawah. (ist)

SEMARAPURA | patrolipost.com – Memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke 48, Pengurus dan Kader DPC PDI P Klungkung menggelar bakti sosial dengan melaksanakan aksi bersih pantai serta melakukan penanaman pohon perindang diseputar Pantai Goa Lawah, Pesinggahan, Dawan, Klungkung.

Pelaksanaan bersih bersih pantai dan penanaman pohon ini menurut Ketua DPC PDI P Klungkung Anak Agung Gede Anom SH disela-sela kegiatan menyatakan bahwa bakti sosial dengan pelaksanaan bersih bersih pantai serta penanaman pohon ini dilaksanakan sekaligus untuk memperingati HUT PDI P yang ke 48.

“Kita harapkan dengan aksi bersih bersih dan penanaman pohon dan kegiatan positif seperti ini bisa dilaksanakan secara berkesinambungan,” sebutnya. Niat ini dilakukan nya sebagai upaya sederhana untuk menjadikan seputar pesisir Pantai Goa Lawah lebih asri disamping tempat ini menjadi rujukan persembahyangan Umat Hindu se- Bali agar tempat ini bisa menjadi lebih asri,” ujar Anak Agung Gde Anom.

Lebih jauh pria yang menjabat Ketua DPRD Klungkung ini meminta seluruh Kadernya dimanapun berada untuk bisa melakukan hal yang sama demi terjaganya kenyamanan dan bisa menciptakan lingungan yang asri di wilayahnya masing-masing.

Sementara itu seorang Kader PDI P Klungkung Sang Putu Sudiana berharaf kedepannya partai PDI P Klungkung makin disegani dan dicintai masyarakat . “Semoga penanaman pohon ini bisa bermanfaat minimal bisa menjaga terjadinya abrasi pantai, utamanya yang ada diseputra Pantai Goa Lawah ini,” ujar Sang Putu Sudiana optimis. (855)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.