Satlantas Polresta Bagi Sembako kepada Sopir Angkot  

Kasat Lantas Polresta Denpasar serahkan sembako kepada sopir angkot. (ist)

DENPASAR | patrolipost.com – Aksi peduli kasih dilakukan Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polresta Denpasar dengan berbagi sembako kepada sopir-sopir angkot yang terdampak Covid – 19 di seputaran Lapangan Lumintang Denpasar, Rabu (19/2/2021). Kegiatan pembagian sembako itu disertai imbauan kepada para sopir untuk tetap mematuhi peraturan berlalulintas dan Protokol Kesehatan Covid-19 selama berkendara.

Kasat Lantas Polresta Denpasar Kompol Taufan Rizaldi SIK yang memimpin aksi sosial tersebut, mengatakan kegiatan berbagi ini dilaksanakan secara rutin sebagai bentuk kepedulian Polantas kepada para pengguna jalan yang terdampak Covid-19, salah satunya para sopir angkutan kota.

Bacaan Lainnya

“Semoga kegiatan berbagi sembako ini dapat bermanfaat bagi para sopir angkot di Kota Denpasar,” ungkapnya. (007)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.