IHGMA DPD Bali Rayakan Natal Bersama dan Launching “The Island of God”

Foto bersama keluarga besar Indonesia Hotel General Manager Association (IHGMA) DPD Bali. (jok)

MANGUPURA | patrolipost.com – Mempererat tali silaturahmi dan mengakrabkan ikatan persaudaraan, jajaran pengurus dan keluarga besar Indonesia Hotel General Manager Association (IHGMA) DPD Bali merayakan Natal bersama di X2 Bali Breakers Resort, Pantai Balangan, Jimbaran, Kuta Selatan, Kabupaten Badung, akhir pekan lalu.

Acara perayaan ini merupakan jembatan persaudaraan yang menghubungkan rasa kekerabatan dan kebersamaan antarsesama anggota keluarga besar IHGMA DPD Bali, serta untuk meningkatkan sinergitas dalam rangka menyongsong tahun 2021.

Bacaan Lainnya

Perayaan acara tersebut dimeriahkan dengan soft launching lagu “The Island of God” yang dibawakan oleh The GM’s All Stars Band, dan disahkan serta disaksikan oleh Ketua IHGMA DPD Bali Dr Yoga Iswara, BBA, BBM, MM, CHA.

Lagu ini mengisahkan tentang kondisi pandemi global Covid-19 yang tengah menimpa Pulau Bali dan memberikan pengaruh sangat besar terhadap terpuruknya industri pariwisata yang menjadi tulang punggung kehidupan masyarakat Bali. Hampir setahun lamanya, pandemi kali ini menjadi kondisi terberat yang dialami Bali, pasca diterpa masa sulit seperti, peristiwa Bom Bali dan meletusnya Gunung Agung.

Diprakarsai oleh sekumpulan general manager (GM) yang memiliki talenta dalam bermusik dan bernyanyi (tergabung dalam The GM’s All Stars Band), lagu ini diciptakan sebagai wujud rasa keprihatinan atas beratnya tantangan yang dihadapi oleh dunia pariwisata di Bali.

Lirik lagu ini menitikberatkan pada humanisme, hubungan antara manusia dengan manusia, dimana para pelaku pariwisata di Bali cukup lama terpisahkan dengan dunia internasional, termasuk para wisatawan, sahabat, rekanan bisnis, dan keluarga yang dulunya bersama-sama dapat menikmati indahnya Pulau Dewata.

Lagu ini tidak lagi mengekplorasi tentang keindahan alam, seni budaya ataupun promosi wisata, namun sepenuhnya mengekspresikan rasa rindu yang teramat dalam untuk bisa berkumpul kembali dengan para wisatawan mancanegara yang selama ini menjadikan Bali sebagai rumah kedua mereka. (246)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.