Incar Motor yang Kuncinya Nyantol, Pelaku Curanmor Diciduk

Pelaku curamnor diamankan di Mapolsek Kintamani, Bangli, Senin (12/10/2020).

BANGLI | patrolipost.com –  Aksi pencurian sepeda motor yang dilakukan oleh I Wayan Yudiasa (40) harus terhenti setelah tim gabungan Sat Rekrim Polres Bangli dan Polsek Kintamani membekuk pelaku di wilayah Denpasar, Minggu (11/10/2020). Pelaku yang beraksi di beberapa tempat tersebut menyasar sepeda motor yang kuncinya nyantol.

Kapolsek Kintamani Kompol Made Sutarjana mengatakan, kasus berawal dari laporan pencurian yang terjadi di wilayah Desa Suter, Kecamatan Kintamani. Petugas melakukan penyelidikan, dan mendapat informasi bahwa pelaku berada di seputaran Kuta, Badung.

Bacaan Lainnya

“Dari informasi tersebut petugas terus melakukan pencarian, sampai akhirnya pelaku diamankan di sebuah rumah kost di wilayah Denpasar,” sebutnya, Senin (12/10/2020).

Kata  Kompol Made Sutarjana, pelaku mengakui juga telah melakukan pencurian sepeda motor di Desa Katung, Kecamatan Kintamani. Juga pencurian sepeda motor di wilayah Kecamatan Sukawati, Gianyar dan Kecamatan Abiansemal, Badung. 

“Kami masih lakukan pengembangan, barang bukti sepeda motor yang dicuri di wilayah Desa Katung belum ditemukan,” sebutnya. Dari pelaku petugas telah mengamankan dua unit sepeda motor lainnya. 

Kasubbag Humas Polres Bangli AKP Sulhadi mengatakan pelaku dalam melakukan aksinya  dengan modus berkeliling dan mencari sepeda motor yang kuncinya nyantol di stang.

“Pelaku keliling mencari sasaran dan apabila sudah dapat sasaran, maka sepeda motor curian itu disembunyikan di sekitar TKP. Setelah merasa aman, kemudian sepeda motor curian dibawa ke Denpasar untuk dijual,” sebutnya. (750)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.