Pandemi, Konser Raisa di GBK Ditunda

Penyanyi Raisa.

JAKARTA | patrolipost.com – Penyanyi Raisa dan promotor mengumumkan secara resmi bahwa konser tunggalnya bertajuk ‘Raisa Live in Concert Stadion Utama Gelora Bung Karno 2020′ yang seharusnya digelar pada 28 November 2020 terpaksa ditunda sampai waktu yang belum ditentukan. Penundaan ini mengikuti anjuran dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta yang disampaikan kepada promotor JUNI Concert.
“Hari ini yang ingin saya kabarkan adalah terkait konser yang seharusnya diadakan 28 November 2020. Kami dari Juni Concert sebagai promotor telah menerima surat pemberitahuan dari Pemprov DKI Jakarta terkait live concert Raisa untuk tahun ini belum bisa dilaksanakan,” ujar CEO PT Juni Suara Kreasi, Adryanto Pratono saat jumpa pers virtual, Selasa (8/9).
Sebagai promotor dirinya mengaku harus mengambil langkah untuk menunda konser sampai waktu yang belum bisa ditentukan. Hal ini mengingat pandemi yang masih terus berlanjut.
Pria yang akrab disapa Boim itu, meyakinkan saat ini jumlah kasus Covid-19 masih terus bertambah. Karenanya ia percaya langkah ini memang yang terbaik.

“Kalau saya percaya ini yang terbaik untuk saat ini, mengingat ada pandemi dan kasusnya masih naik terus dan kesehatan jadi concern utama. Sebisa mungkin kita menahan itu dan nggak bikin angkanya malah naik. Ini sesuatu yang kita nggak bisa prediksi sebelumnya,” ungkap Raisa.
Oleh karena itu pihak promotor dan Loket.com sebagai official ticketing akan melakukan full refund kepada seluruh penggemar Raisa yang sudah membeli tiket. Proses pengembalian tiket dilakukan mulai 9 September – 9 November 2020. Informasi lebih lanjut dapat dilihat di akun Instagram @juni_concert dan website raisa2020.id/.

“Refund tiket akan dilakukan besok 9 September sampai dengan 9 November di website Raisa atau instagram Juni Concert. Kami akan lakukan full refund dipotong biaya admin. Semua penonton yang beli tiket bisa konfirmasi ke Loket untuk pengembalian tiket,” pungkas Boim.(kpl)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.