17 Tahun Yayasan Budaya Sosial Spiritual, Tetap Menjaga Budaya Nusantara

Suasana perayaan hari ulang tahun ke-17 Yayasan Budaya Sosial Spiritual. (ray)

DENPASAR | patrolipost.com – Tanpa terasa Yayasan Budaya Sosial Spiritual berulang tahun ke 17 pada 16 Agustus 2020. Sebuah rentang usia yang kian dewasa. Yayasan yang berlamat di Jalan Hayam Wuruk Gang 8 Nomor 6, Banjar Kelandis Denpasar ini berkomitmen untuk menjaga budaya nusantara.

“Diusia yang semakin bertambah ini, kedepannya kita akan selalu berbuat menjaga tradisi budaya nusantara, khususnya Bali,” ungkap Ketua Yayasan Putu Putra Dayasa SH.

Dikatakan Putra Dayasa, terbentuknya Yayasan Budaya Sosial Spiritual ini sebagai wadah untuk menampung anak – anak muda yang tertarik pada budaya dan misi kemanusiaan. Berbagai aksi sosial pun telah dilakukan, seperti pembagian sembako setiap Hari Raya Galungan. Sementara pada saat pandemi Covid – 19 juga diadakan pembagian sembako dan masker kepada masyarakat.

“Kita juga membagikan paket sembako untuk tokoh – tokoh seniman sepuh dan selalu berbuat untuk kemanusiaan,” ujarnya. (007)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.