Sembilan Koperasi Berprestasi Raih Penghargaan

Bupati Bangli, I Made Gianyar menyerahkan penghargaan kepada koperasi berprestasi, Kamis (16/7/2020).

BANGLI | patrolipost.com – Memperingati hari Ke-73 Koperasi dan hari Ke-5 Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) Nasional diisi dengan pemberian penghargaan kepada koperasi berprestasi, Kamis (16/7/2020). Penghargaan diserahkan langsung oleh Bupati Bangli, I Made Gianyar.

Ketua Dekopinda Kabupaten Bangli, I Wayan Suastika mengatakan peringatan hari Ke-73 Koperasi dan hari Ke-5 UMKM Nasional Kabupaten Bangli mengambil tema ”Era New Normal Kebangkitan Koperasi sebagai rumah besar pemberdayaan UMKM”.

Dalam kondisi pandemik Covid-19 kata Wayan Suastika perayaan dilaksanakan secara sederhana dan tetap mengacu protokol kesehatan Covid-19.

”Acara diisi dengan pemberiaan penghargaan kepada koperasi berprestasi,” sebutnya.

Sementara Kepala Dinas Koperasi usaha mikro kecil dan menengah, Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Bangli, Ni Ketut Wardani, menyampaikan bertepatan hari koperasi ini sekaligus diisi dengan penyerahan piagam kepada 9 koperasi yang berprestasi di Kabupaten Bangli.

Kata Ketut Wardani maksud dan tujuan penilaian koperasi berprestasi ini tiada lain untuk mengetahui capaian kinerja koperasi dilihat dari aspek organisasi, aspek tata laksana dan manajemen, aspek produktifitas, dan aspek manfaat serta aspek dampak bagi koperasi tersebut.

”Untuk penilaian terkait koperasi berprestasi dilaksanakan mulai bulan Januari sampai dengan bulan Maret 2020, dengan jumlah koperasi yang dinilai berjumlah 12 koperasi sesuai dengan jenisnya.” ungkap mantan Kabag Ekonomi Setda Bangli ini.

Dari 12 koperasi yang ikut serta dalam penilaian meliputi koperasi simpan pinjam dengan 4 peserta, koperasi jasa dengan 4 peserta dan koperasi konsumen dengan 4 peserta.

“Dari 12 koperasi yang dinilai 9 koperasi dinyatakan lolos dalam penilain koperasi berprestasi tahun 2020,” jelasnya.

Untuk koperasi simpan pinjam yang masuk katagori antara lain KSP Gotra Jehem Sejahtera, KSP Mitra Dana Niaga, KSP Gapoktan Budi Luhur.

Sedangkan untuk koperasi jasa yang yakni KSU Selat Telu, KSU Sari Arta Nadi dan KSU Giri Cendana. Untuk kelompok koperasi konsumen yang masuk katagori antara lain KSU Sri Dharma Kerti, KSU Dharma Yasa Kerti dan KSU Cingkreman Warga.

Sementara itu, Bupati Bangli, I Made Gianyar dalam sambutannya mengatakan sebuah koperasi harus mampu mandiri dan dimiliki masyarakat serta disesuaikan dengan perkembangan zaman. Koperasi juga harus bisa bergerak dibidang usaha yang lain dan tidak mesti hanya simpan pinjam, perdagangan maupun pertokoan. Namun koperasi kedepan harus berkolaborasi dengan para enterpreneur dan wadah ekonomi yang lain yang ada di desa seperti BUMDES, LPD, BUMDA, dengan modal enterpreneur yang ada.

“Kami berharap nantinya koperasi dapat menangkap peluang dan potensi di desa masing-masing “ ujarnya.

Politisi asal Desa Bunutin Kintamani ini jua menyampaikan bahwa sesama pengusaha koperasi harus saling membantu agar semua koperasi di Kabupaten Bangli ini lebih maju dan tidak ada koperasi yang kurang sehat karena koperasi juga sangat membantu dibidang perekonomian masyarakat.

”Mudah-mudahan kedepan koperasi yang belum mendapatkan penghargaan akan berusaha meniru manajemen koperasi yang sudah bagus,” ujar Made Gianyar. (750)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.