Gandeng Para Artis, Rieka Roslan Nyanyi Bersama

Sederatan artis nyanyi secara virtual

JAKARTA | patrolipost.com – Situasi pandemi Covid-19 yang begitu meresahkan turut menggerakkan hati penyanyi senior Rieka Roslan. Belum lama ini, wanita berusia setengah abad itu menggandeng Dr Yongki untuk berkolaborasi merilis single bertajuk ‘Bersama Kita Bisa’ yang diciptakan sendiri oleh Rieka.

Single terbaru ini diluncurkan sebagai bentuk ajakan dari Rieka dan Dr Yongki agar publik selalu bersemangat dan pantang menyerah dalam menghadapi pandemi Covid-19. Semangat dari single ini sudah terlihat dari pemilihan genre musik yang berirama disko dengan visual kegembiraan dan semangat yang ditampilkan melalui video klipnya. Tak main-main, koreografi dari dance-nya diciptakan oleh Ari Tulang loh.
“Pertemuan saya pertama kali dengan Dr Yongki di ajang Akademi Fantasi Indosiar (AFI) 2005 tidak sia-sia karena kami akhirnya bisa meramu satu karya yang pas kita serukan mengingat profesi Yongki sekarang sebagai Dokter, yang merupakan garda terdepan dalam menghadapi pandemi ini. Mengalirlah niat kami menyerukkan pesan dan semangat tentang situasi ini,” ungkap Rieka dalam rilisnya secara online, Kamis (4/6).
Lagu ini juga ternyata juga banyak melibatkan beberapa publik figur kenamaan Tanah Air. Rieka merasa bersyukur karena banyak yang turut peduli pada bangsa dan mau membantunya dalam menyalakan semangat publik untuk melawan pandemi Covid-19 ini.
“Lagu Bersama Kita Bisa terdengar lebih seperti doa dan seruan semangat dan kepedulian terhadap sesama, ketika teman-teman AFI ikut bersuara, kolaborasi ini terasa seperti reuni. Ditambah sahabat-sahabat saya Dr Tompi, Yuni Shara, Iis Dahlia, Rio Febrian, Ashanty, Dewi Gita, Dira Sugandi serta adik-adikku dan anak-anakku langsung bersedia menyuarakan pesan tetap waspada namun harus selalu semangat dengan musik yang ditata apik oleh Ali Akbar Sugiri. Lengkaplah kebahagiaan saya sebagai penulis lagu ini,” sambungnya.

Bacaan Lainnya

Sementara itu, Dr Yogki berharap agar lagunya bisa memberikan kontribusi dengan cara membuat para pendengarnya bahagia. Karena ketika seseorang bahagia, maka imun tubuh mereka juga akan kuat untuk menangkal penyebaran virus corona.

“Melalui lagu ciptaan Rieka Roslan ini, diharapkan dapat menjadi motivasi dan menumbuhkan optimisme yang bisa memacu semangat kita. Apabila kita bersemangat dan berpikir positif
maka ini dapat meningkatkan sistem imun tubuh karena kita merasa gembira,” Kata Dr Yongki.
Diharapkannya, lirik dari Bersama Kita Bisa dapat memberikan semangat yang positif dengan harapan bahwa pandemi akan segera berakhir. Lagu ini mengangkat unsur optimisme, semangat, harapan baru, dijauhkan dari rasa cemas sehingga akan meningkatkan sistem imun tubuh kita.

Visual video klip sebagian besar menggambarkan perjuangan tim medis sebagai garda terdepan dalam menghadapi pandemi ini. Di sisi lain, terlihat pula gambaran aktivitas masyarakat di tengah pandemi. Seluruh visual digambarkan sebagai bentuk semangat dan harapan agar pandemi ini segera berakhir dan kita melangkah maju menuju kehidupan yang lebih baik.

Gerakan dance Bersama Kita Bisa ternyata juga punya makna tersendiri, yakni tentang betapa pentingnya olahraga. Setiap hari minimal 20-30 menit bisa melakukan olahraga di rumah masing-masing dengan cara senam dan sejenisnya. Alasannya, olahraga dapat memperbaiki metabolisme tubuh yang pada akhirnya akan
memperkuat dan meningkatkan daya tahan tubuh kita. (net)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.