Era Digital Universitas Udayana Mulai Terapkan Mata Kuliah Online Digital Society

(Tengah) Rektor Universitas Udayana Prof. Dr. dr. A.A. Raka Sudewi, Sp.S (K).

 

Bacaan Lainnya

 

BADUNG| patrolipost.com – Perkembangan teknologi dan informasi berdampak pada seluruh aspek kehidupan, tidak terkecuali transformasi industri dan transformasi masayarakat yang dikenal dengan society dan revolusi industri 4.0. Untuk menjawab tantangan era digital ini, Universitas Udayana meluncurkan mata kuliah online yaitu Digital Society.

“Melalui mata kuliah online ini, kami berusaha memberikan pengalaman belajar baru kepada mahasiswa Unud yaitu menciptakan suasana belajar yang menyenangkan dan bahagia yang sejalan dengan konsep Bapak Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Nadiem Makarim, yaitu Merdeka Belajar di kampus,” ujar Rektor Universitas Udayana Prof. Dr. dr. A.A. Raka Sudewi, Sp.S (K) saat launching mata kuliah Digital Society di Ruang Bangsa Gedung Rektorat Kampus Jimbaran, Jumat (31/01/2020).

Mata kuliah Digital Society akan memberikan suasana baru kepada Mahasiswa, dimana mahasiswa dapat belajar dimana saja dengan berbagai ragam media pembelajaran serta materi yang bervariasi dalam bentuk video, teks, slide, online book, dan sebagainya. Melalui konsep Merdeka Belajar, maka akan melahirkan kemerdekaan mahasiswa Universitas Udayana untuk menghasilakan kreativitas dan inovasi mahasiswa dalam bentuk proyek sederhana yang menjawab target dari Sustainable Development Goals (SDGs) PBB serta relevan dengan bidang studi yang didalami mahasiswa.

Wakil Rektor Bidang Akademik Universitad Udayana, Prof. Dr. Ir. I Nyoman Gde Antara menyebutkan Inovasi proyek ini dikerjakan berkelompok dari berbagai disiplin ilmu, untuk melatih mahasiswa mampu berkolaborasi dalam memecahkan masalah. Melalui mata ķuliah digital society, Universitas Udayana mengupayakan mahasiswa memiliki skil baru yang diperlukan oleh industri di era digital seperti kemampuan menganalisa kritis, dan kemampuan berpikir komputasi.

“Harapan kita, mata kuliah ini dapat mengantisipasi kesiapan dunia pendidikan berkaitan dengan revolusi industri 4.0 dan society 5.0 setelah mereka tamat, mudah-mudahan setelah tamat agenda ini dapat membantu mahasiswa dalam rangka mendapatkan pekerjaaan,” imbuhnya.

Mata kuliah digital society ini membekali mahasiswa pengetahuan baik itu literasi data, literasi teknologi, dan literasi manusia. Adapun 12 topik yang akan dipelajari seperti budaya digital, komunikasi digital, coding dan program, internet, could computing, internet of things, artificial intellegent, big data, cyber security awarness, digital ethics, digital policy, dan digital leadership.

Oleh karena pembelajaran secara online, maka monitoring dan evaluasi dapat dilakuksn dengan mudah dan cepat oleh sistem. Mata kuliah yang dijadikan sebagai syarat memperoleh Surat Keterangan Pendampinh Ijazah (SKPi) ini akan diikuti oleh 2000 mahasiswa dari 3500 pendaftar pada bulan Februari 2020. Semester berikutnya, mata kuliah ini ditargetkan akan diikuti oleh 7000 mahasiswa baru Universitas Udayana. (cr01)

 

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.