Persiapan Pengawasan Partisipatif Pemilu Mendatang, Bawaslu Manggarai Silaturahmi dengan GP Ansor

bawaslu manggarai
Bawaslu Manggarai (ist)

RUTENG | patrolipost.com – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Manggarai melakukan pelbagai persiapan konkret berkaitan dengan pengawasan partisipatif. Dalam rangka persiapan itu, Bawaslu Manggarai bersilaturahmi dengan jajaran GP Ansor.

Anggota Bawaslu Manggarai, Hery Harun menjelaskan, pihaknya mengapresiasi atas kunjungan silaturahmi dari GP Ansor Manggarai sehari sebelumnya. Kunjungan itu dipimpin langsung Ketuanya Syamsul A Rahman, anggota Ruslan, dan lain-lain.

“Silahturahmi itu penting sekali dalam rangka membangun simpul pengawasan partisipatif Pemilu 2024. Kami sangat berharap peran aktif organisasi kemasyarakatan dalam menyukseskan pelaksanaan Pemilu 2024 mendatang,” kata Hery Harun kepada wartawan di Ruteng, Manggarai, Selasa (16/8/2022).

Dikatakan Hery,  dalam pelaksanaan Pemilu 2024 Bawaslu Kabupaten Manggarai mengajak seluruh stakeholder dan elemen masyarakat agar bersama Bawaslu Manggarai melakukan pengawasan setiap tahapan Pemilu. Pengawasan dilakukan karena seperti itu regulasinya.

Menurut Hery, membangun jaringan dengan pelbagai elemen harus dilakukan  dalam rangka meminimalisir potensi terjadinya pelanggaran yang bisa dilakukan penyelenggara sendiri, dan para peserta Pemilu. Bawaslu melakukan guna mencegah terjadinya pelanggaran-pelanggaran.

Selama ini kata Hery, telah banyak dilakukan Bawaslu dalam membangun jaringan pengawasan partisipatif untuk Pemilu 2024. Jaringan yang ada diharapkan bisa berfungsi nantinya agar tahapan Pemilu jalan dalam koridor ketentuan aturan yang berlaku.

Sementara itu, Ketua GP Ansor Manggarai, Syamsul A Rahman mengatakan, GP Ansor Manggarai sangat mendukung langkah strategis Bawaslu Manggarai dalam menghadapi Pemilu serentak mendatang yang membuka diri dengan menggalakkan adanya pengawasan partisipatif. Makanya memang perlu edukasi berkaitan dengan apa yang harus diawasi dan prosedur jika ditemukan adanya dugaan pelanggaran.

“Kami selalu siap untuk berkolaborasi dan bekerja sama dengan Bawaslu Manggarai dalam rangka mengembangkan nilai-nilai pengawasan Pemilu 2024. Tentunya hal ini dilakukan demi mewujudkan Pemilu yang berkualitas dan demokratis,” pungkasnya. (pp04)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.