Antisipasi Lonjakan Penumpang, Bupati Suwirta Minta Dinas Terkait Terus Lakukan Pengawasan

situasi 333333
Situasi di Pelabuhan Penyeberangan Tribuana, Kusamba. (ist)

SEMARAPURA | patrolipost.com – Hari pertama Idul Fitri situasi penyeberangan ke Nusa Penida, melalui tiga pelabuhan di Klungkung daratan ramai dan lancar, Senin (2/5) lalu. Kondisi ini tidak terlepas dari tingginya animo masyarakat yang ingin berlibur, maupun melakukan persembahyangan ke sejumlah pura yang ada di kepulauan tersebut.

Seperti yang disampaikan petugas upah pungut (UP) Pelabuhan Tribuana Kusamba, Dewa Ngurah Satriawan, hingga pukul 08.30 Wita, jasa penyeberangan di pelabuhan ini sudah memberangkatkan 7 trip boat cepat (fast boat). Kondisi ini lebih meningkat dari hari biasanya, dimana pada jam yang sama baru memberangkatkan trip ke-3.

“Kalau dibanding hari kemarin, Minggu (1/5) yang situasinya sangat ramai, situasi sekarang memang lebih sedikit. Tetapi lebih ramai dari hari biasanya,” ucapnya.

Meningkatnya arus penyeberangan ke Nusa Penida mendapat atensi Bupati Klungkung, I Nyoman Suwirta. Bupati turun memantau situasi di tiga pelabuhan, diantaranya Pelabuhan Tribuana, Pelabuhan Banjar Bias dan Pelabuhan Kampung Kusamba. Menurut Bupati Suwirta, pergerakan penumpang di hari pertama Idul Fitri ini memang tidak seramai hari sebelumnya, yakni pada Minggu (1/5). Dimana pada saat itu, peningkatan jumlah penumpang ke Nusa Penida diperkirakan mencapai 300 persen. Mereka sebagian melakukan perjalanan spiritual maupun berwisata ke destinasi-destinasi yang ada.

“Kita antisipasi terus libur panjang ini, karena kunjungan wisatawan ke Nusa Penida akan terus mengalami pergerakan,” ujarnya.

Bupati menugaskan dinas terkait untuk terus melakukan pengawasan, memantau situasi di lapangan. Agar bisa dipakai pelajaran dan melakukan langkah-langkah antisipasi sampai libur lebaran ini selesai. Inovasi atau sistem yang dibuat dalam pelayanan tiket juga agar dievaluasi, apakah sudah berjalan maksimal atau belum. Mengingat, saat kondisi ramai, Bupati asal Nusa Ceningan ini masih melihat penumpukan di loket tiket.

“Semua leading sektor walaupun hari libur sempatkan diri memantau agar kita bisa belajar mengantisipasi apa yang harus kita lakukan. Sistem yang dibuat apakah sudah berjalan belum. Semua ini agar pelayanan semakin bagus dan tamu merasa nyaman,” ucapnya. (855)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.