Hari Jadi Puputan dan Semarapura, Dandim Klungkung Ingatkan Pentingnya Inovasi

hut puputan 111111
Puncak peringatan HUT Puputan Klungkung dan HUT Kota Semarapura. (ist)

SEMARAPURA | patrolipost.com – Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-114 Puputan Klungkung dan HUT ke-30 Kota Semarapura yang ditandai dengan upacara peringatan yang dipimpin langsung oleh Bupati Klungkung, I Nyoman Suwirta, Kamis (28/4/22).

Kegiatan yang di gelar di Alun-Alun Ida Dewa Agung Jambe, Kelurahan, Semarapura Klod, Kecamatan Klungkung tersebut turut serta dihadiri oleh Dandim 1610/Klungkung Letkol Inf Suhendar Suryaningrat SH MSi beserta anggotanya.

Dalam amanatnya, Bupati Klungkung, I Nyoman Suwirta menyampaikan, Peringatan Hari Puputan Klungkung dan HUT Kota Semarapura tahun 2022 kali ini, mengusung tema “Dengan Semangat Puputan Klungkung Kita Dukung Pemanfaatan Produk Lokal Menuju Klungkung Unggul dan Sejahtera.”

”Mari kita maknai peringatan sekarang ini dengan kreasi dan inovasi dalam meningkatkan pemanfaatan produk lokal. Berdaulat dalam politik, berdikari dalam ekonomi dan berkepribadian dalam kebudayaan sebagai bentuk revolusi suatu bangsa demi terwujudnya Klungkung yang lebih mandiri dalam berbagai bidang untuk menopang kehidupan masyarakatnya,” pungkas Bupati Klungkung.

Sementara itu, Dandim 1610/Klungkung menyampaikan, peringatan Puputan Klungkung dan Kota Semarapura merupakan hal yang wajib disyukuri, dipahami, dan dijadikan suatu refleksi perjalanan Kabupaten Klungkung selama berlangsungnya pembangunan dan dinamika sosial seiring dengan situasi dan kondisi saat ini.

Peringatan ini, imbuhnya merupakan barometer untuk menilai target yang telah berhasil diraih, terlebih dalam menambah efisiensi dan efektivitas birokrasi untuk mengakselerasi pencapaian kesejahteraan masyarakat.

Lebih lanjut, Letkol Inf Suhendar Suryaningrat menambahkan, sesuai dengan tema yang diusung saat ini, ” Dengan Semangat Puputan Klungkung Kita Dukung Pemanfaatan Produk Lokal Menuju Klungkung Unggul dan Sejahtera” sangat tepat dengan situasi saat ini di tengah pandemi.

”Inovasi, kreasi serta peningkatan SDM serta pemanfaatan produk lokal menjadi salah satu kunci untuk kita bisa bertahan dan terus berkembang di tengah gempuran perkembangan zaman serta masa pandemi yang masih belum berakhir,” tegasnya. (855)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.