Jelang Karya Ngusaba, Satpol PP Lakukan Penertiban Pedagang di Pura Ulun Danu Batur

pol pp bangli
Petugas Pol PP Bangli tertibkan pedagang yang berjualan di bahu jalan. (ist)

BANGLI | patrolipost.com – Manjelang Karya Ngusaba pada Purnama Kedasa, di Pura Ulun Danu Batur Desa Adat Batur Kecamatan Kintamani, Bangli, petugas Satpol PP Bangli turun lakukan penertiban pedagang, Senin (7/3/2022). Penertiban menyasar pedagang yang berjualan di trotoar maupun di bahu jalan di areal Pura Ulun Danu Batur.

Kepala Satpol PP Bangli, Dewa Agung Suryadarma mengatakan menjelang pelaksanaan karya telah dilakukan rapat koordinasi. Mengacu  hasil rapat dengan peduluan di Pura Ulun Danu Batur dalam rangka karya ngusaba dilakukan penertiban pedagang yang mengganggu lalu lintas.

Bacaan Lainnya

“Guna mendukung kelancaran dan kenyamanan menjelang pelaksanaan upacara mulai dilakukan penertiban pedagang yang berjualan di lokasi yang dilarang,” ujarnya, Senin (7/3/2022).

Kata Agung Suryadarma berkaca tahun-tahun sebelumnya banyak juga pedagang dari luar  memanfaatkan trotoar hingga bahu jalan untuk menaruh dagangannya. Bahkan saat ini sudah bermunculan pedagang di seputaran Pura Ulun Danu Batur. Jika semakin banyak pedagang tentu akan sulit dilakukan penertiban.

“Ada pelaporan baru ada dua tiga pedagang berjualan dan keberadaan dapat mengganggu lalu lintas langsung ditertibkan,” sebutnya.

Pihaknya menegaskan pedagang dilarang berjualan di bahu jalan. Ditertibkan pula kios yang barang dagangan sampai ke trotoar. Pihaknya turun juga bersama pecalang Desa adat setempat. “Penertiban untuk kenyamanan pemedek saat akan melakukan persembahyangan,” jelasnya. (750)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.