Musim Hujan, Desa Pemecutan Kelod Lakukan Fogging Antisipasi Penularan DBD

fogging
Fogging di Banjar Buagan Jalan Pulau Indah VI, Desa Pemecutan Kelod. (ist)

DENPASAR | patrolipost.com – Memasuki musim hujan, Desa Pemecutan Kelod melaksanakan fogging di Banjar Buagan Jalan Pulau Indah VI, Rabu (12/1/2022). Hal ini untuk mengantisipasi dan mencegah terjadinya penyebaran penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD).

Perbekel Desa Pemecutan Kelod, I Wayan Tantra mengatakan, fogging dilaksanakan di Banjar Buagan Jalan Pulau Indah VI karena ada warganya yang tinggal di tempat tersebut terjangkit DB.

Bacaan Lainnya

“Untuk mengantisipasi penularan yang lebih meluas, kami memohon bantuan kepada Dinas Kesehatan Kota Denpasar agar melaksanakan fogging di Desa Pemecutan Kelod. Dimana fokus fogging dilaksanakan di Banjar Buagan Jalan Pulau Indah VI,” ujar Tantra.

Lebih lanjut dikatakannya, selain upaya memaksimalkan penularan, pihaknya mengaku telah mengajak Jumantik di masing-masing banjar untuk datang ke rumah-rumah warga melakukan sosialisasi dan edukasi dalam pencegahan penularan DBD dengan melakukan 3M.

“Pelaksanaan fogging memang tidak bisa mencegah penyakit DBD secara tuntas, namun setidaknya dapat membunuh nyamuk dewasa, sehingga meminimalkan terjadinya penularannya,” terangnya.

Selain itu, pihaknya berharap masyarakat ikut dalam menjaga lingkungan di lingkungan rumahnya. Lantaran dalam memberantas DBD tidak cukup dengan melakukan fogging, namun juga harus ditindaklanjuti dengan lebih menjaga kebersihan lingkungan setelah fogging dilakukan. (030)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.